Pages

Minggu, 11 Desember 2011

2 Cara Mendapatkan Uang dari Blog


dari kompasiana.com
1318996002338941671
BLOG tak hanya bisa dijadikan wahana curhat atau berbagi ide dan gagasan. Blog juga bisa dijadikan ‘tambang emas’ untuk meraup rupiah atau dolar.
Secara umum, ada dua cara mendapatkan uang dari blog, yakni cara langsung dan tak langsung. Cara langsung adalah Anda mendapatkan uang melalui atau dari blog. Cara tak langsung Anda mendapat uang karena aktivitas ngeblog.
1. Cara langsung
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan uang langsung dari blog. Beberapa yang sudah terbukti dan kerap digunakan blogger Indonesia adalah:
a. Menjual produk milik sendiri
Dengan cara ini Anda menjadikan blog sebagai toko online dan menjual produk milik sendiri. Produk yang dijual bisa yang nyata (buku, kaos, cenderamata, kue dsb) atau produk digital (ebook, video, program komputer dsb).
b. Menulis review
Anda menulis review tentang produk atau layanan tertentu, dan mendapatkan imbalan. Untuk bisa menulis review Anda sebaiknya bergabung dengan situs tertentu yang bisa memberikan order. Ada beberapa situs luar dan dalam negeri yang bisa dijadikan pilihan. Untuk dalam negeri harga sebuah review berkisar pada 500 ribu hingga jutaan rupiah. Lumayan untuk sebuah tulisan.
c. Memasang iklan
Ini termasuk cara termudah untuk mendapatkan uang. Anda hanya perlu memasang iklan di blog, dan jika pengunjung mengklik iklan yang dipasang Anda akan mendapatkan uang. Layanan yang paling terkenal adalah Google Adsense. Di Indonesia ada juga beberapa layanan serupa dengan harga sekali klik yang bervariasi.
d. Jadi makelar
Anda juga bisa mendapatkan uang dengan menjadi makelar atau calo. Jadi Anda merekomendasikan produk atau layanan tertentu, dan jika ada pembaca yang membeli produk yang direkomendasikan, Anda akan mendapatkan komisi.
Untuk produk nyata, Anda bisa menjadi calo dengan menjajakan produk yang dijual di amazon.com. Besarnya komisi untuk setiap transaksi di Amazon adalah 4 hingga 14 %.
Untul produk digital, Anda bisa menjajakan produk dengan bergabung pada clickbank.com. Besarnya komisi berkisar pada 50 hingga 75%. Jadi jika Anda menjual sebuah produk digital seharga $45 dengan komisi 75%, Anda akan mendapatkan uang sebesar $33,75. Itu hanya untuk 1 transaksi! Bayangkan jika Anda menjual 5 produk per hari (ayo, dibayangkan dong. Jangan diam aja, hehehehe).
Menjadi makelar dengan mempromosikan produk milik pihak lain (istilah kerennya affiliate marketing) disebut-sebut sebagai salah satu cara untuk menjadi kaya melalui blog.
e. Mengikuti kontes
Anda bisa mendapatkan uang jika mengikuti kontes dan menjadi pemenang. Umumnya kontes tidak memberikan hadiah uang tunai. Jadi jika menang dan ingin dapat uang hadiahnya bisa dijual, hehehehe.
Di kompasiana Anda tidak bisa menjual atau merekomendasikan produk melalui tulisan (jika nekat membuat tulisannya akan dihapus oleh admin). Namun Anda bisa mengikuti kontes yang rutin digelar. Saya beruntung bisa mendapatkan sebuah ponsel cantik karena menjadi pemenang blogshoptips edisi Juni (program kontes ini rupanya sudah game over ya?). Di platform blog lain saya juga pernah mendapat sebuah Blackberry karena menang kontes. Ya lumayanlah untuk aktivitas iseng-iseng.
2. Cara tak langsung
Anda bisa mendapatkan uang secara tak langsung karena aktivitas ngeblog. Beberapa ‘sumber uang’ antara lain:
a. Menulis buku
Anda bisa menulis buku terkait aktivitas ngeblog. Ada dua cara. Pertama Anda memilih tulisan terbaik yang dibuat di blog dan dijadikan buku. Kedua, Anda menulis hal-hal yang terkait, baik langsung maupun tak langsung, dengan aktivitas ngeblog. Buku bisa diterbitkan sendiri (self publishing) atau menyerahkan ke penerbit terkemuka.
Gramedia pernah menerbitkan serial buku terkait SBY yang dibuat kompasianer (yang wartawan Kompas) Wisnu Nugroho. Semua naskah adalah hasil tulisan kompasianer tersebut ketika bertugas meliput aktivitas presiden.
Bersama seorang teman saya pernah menerbitkan buku yang diambil dari blog rumahkayu. Dengan penerbit Elex Media Komputindo saya sudah menulis beberapa buku terkait aktivitas ngeblog dan internet, dan sekarang sedang menggarap ’99 Jurus Mabuk Ngeblog’ dan ‘Mengoptimalkan Blog dan Social Media untuk Small Business’. Uang yang didapatkan dari penulisan buku memang tidak besar, tapi lumayanlah untuk nambah-nambah ;).
b. Pembicara seminar
Jika sudah dikenal sebagai blogger, terutama untuk bidang tertentu, Anda bisa menjadi narasumber di sejumlah seminar, workshop dan sejenisnya. Tentu Anda bisa mendapatkan uang dari kegiatan itu.
c. Jadi narasumber media massa
Anda juga bisa menjadi narasumber untuk media massa, baik lokal maupun nasional,  media cetak atau elektronik. Tentu, sama seperti pembicara seminar, Anda hanya bisa menjadi narasumber jika dianggap kredibel. Kredibilitas hanya muncul jika Anda sudah ngeblog untuk jangka waktu yang lumayan lama dan konsisten membahas bidang tertentu. Memang umumnya media massa tidak membayar seseorang yang dijadikan narasumber. Tapi jika Anda rutin muncul sebagai sumber berita, itu sangat positif untuk pencitraan. ‘Nilai tawar’ untuk menjadi pembicara juga menjadi semakin besar.
d. Juri kontes
Jika sudah dikenal sebagai blogger, Anda bisa diundang menjadi juri kontes ngeblog. Jika penyelenggara kontes ngeblog itu swasta atau instansi  tertentu, Anda bisa mendapatkan uang. (Saya belum pernah menjadi juri kontes atau  narasumber media massa. Jadi apa yang saya paparkan hanya berdasarkan pengamatan, hehehe).
***
Jika metode langsung umumnya tidak bisa diaplikasikan di kompasiana, maka metode tak langsung bisa. Tapi tentu saja pilihan ada di tangan Anda. Banyak blogger (atau kompasianer) yang menulis semata untuk bersenang-senang dan berbagi gagasan, dan sama sekali tidak memikirkan soal uang. Itu gak masalah. Namun jika kapan-kapan Anda ingin menambah recehan dari blog, setidaknya Anda sudah tahu caranya.
Salam,

Sabtu, 10 Desember 2011

5 Tips Sukses Berbisnis di Rumah


Teknologi komunikasi memberi pilihan untuk melakukan pekerjaan yang dapat dikerjakan di rumah. Bagi wanita, selain lebih praktis, pelaku bisnis di rumah juga dapat mengurus keluarga, khususnya anak yang masih kecil. Namun sebelum terjun langsung pada bisnis yang dikelola di rumah, ada baiknya memperhatikan peluang mencipta bisnis. Simak beberapa hal mengenai peluang kerja di rumah :

1. Jangan mudah tertipu iklan bekerja di rumah

Anda pasti sering kali melihat iklan di internet terkait pekerjaan yang mengandalkan jaringan internet di rumah Anda.

Biasanya, iklan tersebut berbunyi, "Saya seorang ibu berpenghasilan jutaan rupiah per bulan, Anda pun bisa seperti saya".

Anda harus waspada terhadap skema tersebut, apalagi jika mengharuskan Anda menginvestasikan sejumlah uang. Kemungkinan besar, iklan tersebut hanya modus penipuan.

2. Definisikan "waktu ibu" dan "waktu berbisnis".

Menyeimbangkan antara waktu bekerja dan mengurus rumah tangga merupakan hal yang mengagumkan bagi banyak ibu.

Namun, Anda harus realistis. Bedakan waktu berbisnis dan mengurusi anak dan rumah tangga. Bantuan orangtua atau jasa pengasuhan anak dapat membantu saat Anda bekerja.

Anda juga memerlukan ruangan kerja khusus di rumah, agar tidak terganggu dari tugas-tugas rumah tangga Anda.

3. Pilih bisnis sesuai modal

Salah satu alasan sebuah permulaan bisnis gagal adalah tidak memiliki cukup modal. Coba realistis terkait modal yang Anda miliki. Jangan mencoba untuk mengembangkan usaha dengan modal yang lebih besar dari yang Anda miliki.

Bisnis jasa kecil-kecilan, seperti menulis lepas atau konsultasi, adalah kesempatan ideal karena tidak memerlukan modal besar. Jika Anda tidak memiliki cukup modal untuk mendukung bisnis Anda minimal selama enam bulan sampai satu tahun, Anda harus mempertimbangkan pilihan bisnis lain.

4. Legalitas bisnis

Mungkin Anda menganggap ini adalah bisnis sampingan, tapi jangan mengabaikan aspek hukum bisnisnya. Banyak pemilik usaha kecil yang tidak mendaftarkan bisnis mereka pada pemerintah agar terbebas dari kewajiban membayar pajak. Namun, Anda tetap harus memastikan legalitas bisnis Anda.

5. Rayakan tiap keberhasilan

Sebagai seorang pengusaha, perjalanan bisnis Anda adalah hal yang menarik dan penuh tantangan. Sepanjang jalan bisnis Anda, jangan lupa untuk mengakui prestasi yang dibuat, walaupun kecil. Lihat ke belakang, dan tetaplah terinspirasi untuk terus memotivasi diri mengembangkan bisnis Anda. (kosmo.vivanews.com)

Senin, 05 Desember 2011

Travelling To Pekanbaru Riau



Day of Ashura (عاشوراء)

Day of Ashura (عاشوراء) is the 10th day of the month of Muharram in the Islamic calendar. While own Ashura means tenth.

Day became famous because for the majority Shiites and Sufis is the martyrdom day of mourning for Husayn ibn Ali, grandson of the Prophet of Islam Muhammad at the Battle of Karbala in 61 AH (680). However, Sunnis believe that Prophet Moses fasted on this day to express their joy in God because the Jews are freed from Fira'un (Exodus). According to Sunni tradition, Muhammad fasted on the day and asking people to fast anyway.

Jumat, 11 November 2011

Pengertian RSS FEED dan cara berlangganan


RSS adalah sebuah file berformat XML untuk sindikasi yang telah digunakan (diantaranya dan kebanyakan) situs web berita dan weblog. Teknologi yang dibangun dengan RSS mengijinkan kita untuk berlangganan kepada situs web yang menyediakan umpan (feed) RSS, biasanya situs web yang isinya selalu diganti secara reguler. Untuk memanfaatkan teknologi ini kita membutuhkan layanan pengumpul. Pengumpul bisa dibayangkan sebagai kotak surat pribadi. Kita kemudian dapat mendaftar ke situs yang ingin kita tahu perubahannya. Namun, berbeda dengan langganan koran atau majalah, untuk berlangganan RSS tidak diperlukan biaya, gratis. Tapi, kita biasanya hanya mendapatkan satu baris atau sebuah pengantar dari isi situs berikut alamat terkait untuk membaca isi lengkap artikelnya. (wikipedia.org)

Berlangganan melalui RSS FEED

Untuk memudahkan anda berlangganan RSS FEED dari O-OM.COM, silahkan pilih salah satu umpan RSS yang tersedia dibawah ini:


Baca PostingRSS FEED untuk artikel terbaru
Baca KomentarRSS FEED untuk komentar terbaru 

Kamus Besar Istilah Blogging

Melengkapi beberapa istilah Blog dan istilah IT dalam tulisan saya tentu saja diperlukan sebuah daftar kata khusus untuk mempermudah kita semua memahami istilah-istilah yang mungkin masih asing didengar. Untuk itu saya akan menambahkan daftar kata (Glossary) pada blog ini. Semua istilah lama maupun baru akan terus diperbaharui dan ditambahkan dalam dalam daftar kata. Rekan semua juga dapat meminjam istilah dalam daftar kata, karena menggunakan metode Bookmarks rekan tinggal mengarahkan saja langsung ke link tujuan, Contoh: http://www.o-om.com/blog-glossary.html#A (untuk mengarahkan ke dalam kelompok istilah tertentu sesuaikan saja huruf pada abjad A sampai Z)


A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z


 
A

Alamat IP
Alamat IP (IP address atau Internet Protocol Address) adalah rangkaian angka unik yang digunakan untuk mengidentifikasi komputer di Internet. Rangkaian angka tersebut terdiri dari angka yang dipisah dengan titik, sepert 202.032.123.113
Attachment
attachment ( lampiran )adalah file yang dihubungkan dengan pesan email. Beberapa paket pengelolaan pesan menggunakan pengkodean MIME untuk melampirkan file.
Avatar
Avatar adalah representasi grafis yang dapat dipilih untuk dunia chating atau komunitas digital lainnya. Representasi ini dapat berupa gambar manusia, obyek, dan binatang.
Advertiser
Sama artinya dengan Merchant, yaitu pedagang atau perusahaan yang memberikan komisi.
ASCII (American Standard Code for Information Interchange)
Standar huruf dan tanda baca untuk komputer. ASCII merupakan kode berupa karakter 8 bit berbentuk angka 1 dan 0 untuk mewakili karakter-karakter alpha numerik.
Attachment
Fasilitas pada sebuah program e-mail baik program komputer maupun webmail yang dapat digunakan untuk mengirimkan file, atau gambar, yang di ikutsertakan pada e-mail yang akan di kirim.
 
Attach
Perintah untuk melacak dan memasukkan program ke dalam memori. Pada jaringan komputer berarti perintah untuk memasuki server dalam suatu jaringan.

B
Backup
Salinan dari file program atau file data yang dibuat untuk memberi jaminan agar data yang ada tidak hilang atau terhapus apabila terjadi sesuatu pada file aslinya.
Blog
Blog merupakan singkatan dari "web log" adalah bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. Posting-posting tersebut seringkali dimuat dalam urutan secara terbalik (isi terbaru dahulu baru kemudian diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian. Situs web semacam itu biasanya dapat diakses oleh semua pengguna internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut
Bandwidth
Bandwidth menunjukan kapasitas dalam membawa informasi. Istilah ini dapat digunakan dalam banyak hal: Telepon, jaringan kabel, bus, sinyal frekuensi radio, dan monitor. Paling tepat, bandwidth diukur dengan putaran perdetik (cycles per second), atau hertz (Hz), yaitu perbedaan antara frekuensi terendah dan tertinggi yang dapat ditransmisikan. Tetapi juga sering digunakan ukuran bit per second (bps).
Bandwith
Kapasitas transmisi dari sambungan elektronik seperti jaringan komunikasi, bus komputer dan komputer channel. Biasa dilambangkan dengan bit per second atau Hertz. Jika dituliskan dalam Hertz, maka bilangannya menjadi lebih besar dibanding jika dituliskan dalam bit per second. Sebagai contoh bila dituliskan dalam bit per second adalah 64 Kbps, yang artinya adalah 64 kilobit per detiknya atau 8 KiloBytes per detiknya. Hal ini biasanya digunakan untuk mengukur kecepatan Internet yang sedang kita gunakan. Catatan 1Bytes = 8 bit
Bitmap
Sebuah image grafis yang disusun dari pixel-pixel dan dikonversikan ke dalam bits. Biasa digunakan dalam Microsoft Windows.
Body
Suatu tag HTML yang digunakan untuk membuka dan menutup semua isian (text, grafik, dll) dalam dokumen HTML.
Bookmark
1. Dalam lingkungan Windows berarti memberi tanda pada hal tertentu untuk memudahkan saat pencarian.
2. Suatu catatan elektronik di dalam browser yang berisi alamat-alamat ke tempat yang kita senangi di Internet.

Custom Domain


Custom Domain merupakan nama domain pilihan yang bisa digunakan sebagai alternative menggantikan nama blog kita diblogger (blogspot). Kita bisa menggantikan alamat namablog.blogspot.com dengan namablog.com atau .net, .info, .org, .web.id, atau dengan nama domain lainnya


 


CNAME


CNAME (Canonical Name) adalah domain name alias, yaitu salah satu syntax yang dipergunakan dalam DNS untuk mengarahkan Domain ke alamat tertentu.


 


CSS
CSS (Cascading Style Sheets) adalah cara yang memungkinkan pengembang mengendalikan gaya dan layout banyak halaman Web sekaligus. Sebelum ada CSS, pengubahan elemen yang terdapat pada banyak halaman Web harus dilakukan per halaman. CSS bekerja seperti halnya template, yang dapat dipilih oleh pengembang Web untuk diaplikasikan ke halaman-halaman Web yang diinginkan.


Chat
Layanan percakapan online yang biasa digunakan pengguna Internet untuk berbicara dengan pengguna lain. Untuk bisa menggunakan fasilitas ini biasanya bisa melalui sebuah situs atau dengan meng-install sebuah aplikasi khusus untuk ber-chat-ria. Biasanya layanan ini digunakan untuk ajang kenalan, mencari teman baru, hingga menjadi solusi komunikasi yang murah dan mudah.


 


Click
Istilah untuk mewakili pemilihan obyek/menu dengan menekan salah satu tombol mouse.


 


Domain
Definisi dari alamat di Internet, yang juga merujuk ke sebuah negara di mana situs web tersebut digunakan. Misalnya co.id untuk Indonesia. Sedangkan co atau com untuk lembaga komersial dan net untuk lembaga yang berhubungan dengan Internet.



Domain Name
Bagian dari URL atau alamat situs yang menunjukkan kepemilikan, misalnya andinomaseleno.com menunjukkan alamat itu dimiliki oleh andinomaseleno



Domain Name Service
Sistem database terdistribusi yang tidak akan banyak terpengaruh oleh bertambahnya database.



Domain Name Sistem
1. Sistem yang menerjemahkan antara alamat IP dan host name Internet.
2. Sistem pemberian alamat yang digunakan dalam lingkungan Internet. Intinya memberi nama lain pada alamat Internet Protocol yang terdiri dari dua bagian, yaitu identitas organisasi (nama organisasi) dan jenis organisasi (.com, .edu, .net, dsb).
 


DHTML
DHTML (dynamic HTML) adalah HTML dengan tambahan formatformat khusus dan script untuk membuat halaman-halaman Web lebih interaktif. Meski baik Microsoft Internet Explorer 4.0 dan Netscape Communicator 4.0 mendukung fitur-fitur DHTML, kedua cara yang digunakan tidak kompatibel, sehingga sebuah halaman yang ditulis dengan DHTML mungkin terlihat baik pada salah satu browser tetapi tidak bisa dibuka dengan baik pada browser lainnya.
 


E


 


Edit
Kegiatan memodifikasi format suatu keluaran atau masukan dengan jalan menyisipkan atau menghapus karakter.

Editor Program
Program khusus yang mempermudah pengguna melakukan koreksi, ,penyisipan, modifikasi, penghapusan dalam program atau data yang ada.

Electronic Bulletin Board
Papan pengumuman elektronik yang terdapat di suatu system jaringan. Umumnya berisi berita-berita terbaru. Pengguna dalam sistem jaringan tersebut dapat membacanya ataupun menempatkan berita ke dalamnya untuk dibaca pengguna lain.

E-mail
Surat menyurat melalui Internet. Pengguna dapat saling bertukar berita. Berita-berita itu akan dikumpulkan dalam sebuah file untuk pengalamatan yang berupa mailbox, sehingga pengguna dapat membaca berita yang ditujukan kepadanya kapan saja.

E-mail Address
Alamat yang dipakai

Emoticon
Simbol yang dibuat dengan keyboard untuk menjelaskan emosi pengguna komputer yang bersangkutan dengan lambang-lambang.

Encryption
Penerjemahan data menjadi kode rahasia. Enkripsi adalah cara yang paling efektip untuk memperoleh pengamanan data. Untuk membaca file yang di-enkrip, kita harus mempunyai akses terhadap kata sandi yang memungkinkan kita men-dekrip pesan tersebut. Data yang tidak di-enkrip disebut plain text, sedangkan yang di-enkrip disebut cipher text.

Enter
Tombol pada keyboard yang fungsinya untuk memerintahkan komputer melakukan suatu instruksi, atau sekedar untuk membuat baris berikutnya sekaligus memindahkan kursor ke baris tersebut.



F


 


Forum
forum adalah grup diskusi online. Layanan online dan buletin board service (BBS) menyediakan beragam forum. Dimana peserta merupakan minat yang sama dapat bertukar pesan. forum kadang disebut Newsgroup.
 


File
File terdiri dari sekumpulan record-record yang saling berhubungan. Setiap record memiliki nomor yang disesuaikan dengan posisinya dalam file.

File Name
Nama yang diberikan pada sebuah file oleh pembuatnya. Tujuannya adalah supaya mudah diingat dan mudah pula mencarinya.

File Sharing
Kemampuan suatu jaringan untuk mengijinkan pemakaian file oleh beberapa pengguna pada saat yang bersamaan.

File System
Metode pemberian nama file dan cara menempatkannya ke dalam media penyimpan, termasuk penempatan file pada struktur direktori. Setiap sistem operasi memiliki metode yang berbeda-beda untuk menempatkan file dalam struktur hirarki.

File Transfer
Kegiatan pengiriman file dari satu komputer ke komputer lain melalui jaringan komputer.

File Type
Setiap file dalam media penyimpan memiliki tanda pengenal atau ciri-ciri yang menyatakan jenis file tersebut. Umumnya pengenal tipe file tertera pada nama file tersebut, yaitu tiga huruf paling kanan setelah titik. Misalnya file dengan nama XXX.com artinya file command, file XXX.BAT adalah file batch, dan sebagainya.

File Unit
File yang menyimpan kode sumber bagi elemen-elemen dari aplikasi yang ada di file Form. Sebuah file Form akan selalu berpasangan dengan satu file Unit.

Filename Extension
Tiga karakter terakhir pada nama sebuah file yang menentukan jenis file itu sendiri.

Filter
Alat atau rutin program yang dipakai untuk memisahkan sinyal atau data berdasarkan kondisi tertentu.

Find
Perintah pada pengolah kata ataupun dalam pemrograman untuk melakukan pencarian kata, teks atau file tertentu.

Fine Index
Indeks sekunder yang bertindak sebagai penunjang indeks utama yang tidak terperinci, untuk pengenalan semua field yang sedang diindeks.

Finger
Utilitas dari UNIX yang bertugas melaporkan informasi mengenai pengguna lain yang memiliki account UNIX. Finger berupa aplikasi yang menampilkan informasi tentang pengguna tertentu atau semua pengguna yang sedang login pada local system atau pada remote system. Yang ditampilkan biasanya nama panjang pengguna, waktu login terakhir, waktu idle, terminal line dan lokasi terminal.

Firewall
Sebuah software program yang dipasang pada sebuah jaringan dan bertugas memproteksi sistem komputer dengan tujuan mengamankan Network Internal. Kadang-kadang membutuhkan layanan Proxy untuk mengizinkan suatu akses pada Web.

FORMAT
1. Pada DOS merupakan perintah untuk membentuk sector pada disket atau harddisk sehingga dapat digunakan untuk menyimpan data.
2. Pengaturan hasil keluaran computer, meliputi penentuan jumlah baris per halaman, spasi antarbaris, batas tulisan (margin), huruf yang dipakai, dll.




G


 


Googlebot
Googlebot adalah nama yang diberikan oleh spider utama Google yang melakukan penjelajahan sekitar sebulan sekali
 


Glossary
Daftar istilah berikut penjelasan pengertian istilah-istilah tersebut.



GPRS (General Packet Radio Service)
Layanan komunikasi berbasis paket, tanpa kabel sebagai media komunikasi. Layanan ini diperuntukkan bagi komputer jinjing (notebook). Dasar dari GPRS adalah komunikasi GSM (Global System for Mobile Communication). Kecepatan yang ditawarkan mulai dari 56 Kbps sampai dengan 114 Kbps, memungkinkan untuk mengakses Internet dengan lebih cepat.



GIF
Format file untuk menyimpan data berupa gambar. Format GIF dikembangkan pertama kali oleh Compuserve. Format GIF 89a dapat menyimpan beberapa gambar sekaligus dalam satu file untuk dijadikan animasi. File GIF terkompresi, sehingga sangat kecil dan sesuai untuk penggunaan di Internet.

 



H


HTTP (hypertext transfer protocol)
Protokol yang memungkinkan bermacam-macam komputer saling berkomunikasi dengan menggunakan bahasa HTML,.



Homepage
Halaman pertama dari suatu Web Site.

Host
Istilah yang digunakan untuk menunjuk sebuah komputer yang memungkinkan penggunanya terhubung ke Internet.

Host Name
Nama dari komputer dalam Internet, digunakan untuk menunjukkan skema penamaan URL.

Hosting Service Provider
Biasa disebut dengan Web-Hosting, adalah perusahaan yang menyediakan layanan dan penyimpanan Web bagi perorangan atau perusahaan. Ada tiga tipe utama dalam layanan hosting yaitu shared, dedicated dan colocation.


 


HTML (Hyper Text Markup Language)
Format dokumen yang digunakan dalam World Wide Web (WWW). HTML merujuk pada tampilan halaman, jenis, huruf, elemen grafis, juga link hypertext ke dokumen lain di Internet.

HTTP (Hyper Text Transfer Protocol)
Sebuah metode atau protokol untuk mendowload file ke komputer. Protokol ini berbasis hyper text, sebuah format teks yang umum digunakan di Internet.

Hyperlink
Link atau sambungan ke sumber lain (bisa file atau halaman yang berbeda). Biasanya digunakan dalam membangun sebuah Web.

Hypertext
Dokumen online yang terdiri atas tulisan dan gambar dan berhubungan dengan dokumen lainnya. Biasanya untuk melihat hubungan dengan dokumen lain, kita harus menekan tombol mouse pada tampilan layar.




I


 


Index
Index adalah istilah yang digunakan untuk menandai database yang menyimpan informasi tentang masing-masing halaman web untuk setiap website yang dikunjungi Search engine.
 


Icon
Sebuah lambang kecil berupa gambar yang tampak pada layar komputer. Biasanya dipakai untuk melambangkan dokumen atau program lain dan disk drive.

Internet
Istilah umum yang dipakai untuk menunjuk Network tingkat dunia yang terdiri dari komputer dan layanan servis atau sekitar 30 sampai 50 juta pemakai komputer dan puluhan sistem informasi termasuk e-mail, Gopher, FTP dan World Wide Web.

Internet Sharing PC
Sebuah komputer yang menyimpan banyak sumber daya seperti file, data dan koneksi Internet yang bisa diakses oleh komputer lain yang terhubung ke jaringan.

Internet Sharing Software
Software Pcnet-Home yang memungkinkan pembagian akses ke Internet dengan menggunakan satu account ISP dan satu buah modem, serta koneksi DSL, ISDN ataupun kabel modem. Internet sharing software ini bisa digunakan untuk membuat Internet sharing PC.




J



Java
Bahasa pemrograman untuk menciptakan isi yang aktif dalam halaman Web, juga dapat dijalankan dalam semua komputer. Applet Java diambil/diakses dari halaman Web dan dijalankan secara total.

Java applet
Sebuah program Java yang didownload dari server dan dijalanan melalui program browser. Java Virtual Machine dibundle di dalam browser dan memberikan instruksinya.

JavaScript
Bahasa script interpreter untuk menciptakan isi yang aktif dalam halaman Web.
 



K


 


Keyboard
Keyboard adalah piranti yang terdiri dari serangkaian tombol yang digunakan untuk memasukan data ke komputer. Tombol pada keyboard dapat diklasifikasikan sebagai berikut:
* tombol alfanumerik (alphanumeric keys) yang terdiri dari huruf dan angka.
* tombol tanda baca (punction keys) yang terdiri dari tanda-tanya, titik, titik koma, dan sebagainya.
* tombol khusus (special keys) seperti tombol fungsi, tombol Control, tombol panah, tombol Caps Lock, dan sebagainya.
Layout standard tombol-tombol pada keyboard disebut dengan keyboard QWERTY, karena enam huruf pertama pada baris teratas tombol huruf adalah QWERTY. TIdak ada keyboard komputer standard. Namun, pada dasarnya terdapat tiga macam keyboard PC: yaitu keyboard PC dengan 84 tombol (keyboard XT), keyboard AT dengan 84 tombol, dan keyboard AT yang telah ditingkatkan dengan 101 tombol. Ketiga keyboard ini berbeda pada layout tombol fungsi, tombol Control, tombol Enter, dan tombol Shift. Keyboard yang dikembangkan oleh Microsoft juga berbeda dan menambahkan tombol-tombol yang lain yang terkait dengan fungsi Windows. Di negara-negara yang mempunyai huruf atau karakter khusus juga dikembangkan keyboard yang memudahkan pengetikan atau pemasukan data.

Back to Index



L


 


Localhost
Di dunia Networking, Localhost merupakan istilah yang digunakan untuk host itu sendiri. Nama localhost digunakan untuk konfigurasi aplikasi sebelum benar - benar mendapatkan hostname dari hostmasternya.

Log
Catatan yang merekam segala aktifitas suatu aplikasi dijalankan. terkadang Log juga digunakan untuk menganalisa status suatu aplikasi.

Login
Proses untuk masuk ke dalam sebuah layanan online yang berisi nama dan password.

Log out
Keluar atau menutup, sama artinya dengan sign out.



layanan online
Layanan online (online service) adalah bisnis yang menyediakan beragam data yang ditransmisikan melalui saluran telekomunikasi kepada para penggunanya. Layanan online menyediakan insfratuktur yang dapat di gunakan para penggunanya untuk saling berkomunikasi ,mengirim data menerima pesan e -mail atau berpartisipasi pada forum yang tersedia. Di samping itu, layanan dapa menghubungkan pengguna dengan informasi lain yang disediakan pihak lain. Pengguna mendapatkan harga saham terbaru, berita-berita terhangat, serta artikel dari majalah atau jurnal. Semua informasi ini di sediakan dalam bentuk digital. Perbedaan antara layanan online dan BBS (bulletin board service) adalah pada layanan yang ditawarkan dan laba yang diharapkan oleh penyedianya. Layanan online menyediakan beragam informasi dan layanan, sedang BBS biasanya hanya berkonsentrasi pada layanan tertentu yang lebih terbatas. Di samping itu, BBS biasanya dioprasikan atas dasar nirlaba, sedang layanan online untuk mencari laba. Tiga layanan online terbesar yang ada saat ini adalah Amerika online, Compuserve dan MSN.



Linus Torvalds
Linus Torvalds adalah yang menulis bagian inti sistem operasi Linux pada tahun 1991. Torvalds tidak berniat mendaftarkan Linux untuk mendapatkan copyright sehingga Linux bisa didapatkan secara gratis. Banyak pengguna yang telah meningkatkan kemampuan sistem operasi ini karena kode sumber Linux juga didistribusikan (open source). Sampai saat ini, kira-kira hanya 2% program pada Linux yang ditulus oleh Torvalds.

Linux
Linux adalah implementasi sistem operasi UNIX yang didistribusikan dengan gratis dan open source. Linux kompatibel dengan berbagai platform hardware, termasuk mikroprosesor Intel dan Motorola. Pertama kali dikembangkan oleh Linus Torvalds. Karena bisa dedapatkan dengan gratis dan dapat berjalan pada banyak platform, termasuk PC dan Macintosh, Linux menjadi sangat populer. Versi lain UNIX yang populer dan dapat dijalankan pada mikroprosesor Intel adalah FreeBSD.




M



Mailing list
Mailing list adalah cara melakukan diskusi atau berbagi informasi pada kelompok tertentu dengan bantuan email yang dikirimkan ke mailing list secara otomatis dikirimkan kepada semua anggota mailing list tersebut. Lalu lintas email ini diotomatisasikan dan diatur oleh program yang disebut mailing list manager (MLM). Dua MLM yang paling banyak digunakan adalah Listserv dan Majordomo.


Movie
Kumpulan beberapa scene. Movie berisi scene, object, effect, dan action karena semua unsure inilah sebenarnya yang membentuk animasi pada movie.

MP3
Sebuah file ekstensi yang diasosiasikan kepada Mpeg Audio Layer 3. Jenis file ini memungkinkan penyimpanan file audio/musik dalam ukuran byte yang relatif kecil tanpa berkurangnya kualitas yang berarti.

MPEG (Motion Picture Expert Group)
Suatu standard dan format file untuk video bergerak dalam komputer.



MPEG (Motion Picture Expert Group)
Standar dari format file untuk Video bergerak dalam komputer.

Multimedia
Suatu PC, sistem dokumen, dll yang mengkombinasikan teks, grafik, suara, film atau media lain.




N


 


Network
Sekelompok komputer yang terhubung yang bisa saling berbagi sumber daya (seperti printer atau modem) dan data.

Newsletter
Lembar warta, semacam bulletin. Di Internet berarti lembar warta yang disebarkan mail, dengan tata letak menyerupai halaman web, sehingga link-nya bisa di klik.



O


OpenID


OpenID bisa dikatakan sebagai sistem login terpusat, OpenID bertujuan untuk mempermudah system login dengan hanya menggunakan satu username untuk login kebanyak situs



P


 


Pertamax Komentar
Pertamax komentar merupakan istilah dalam dunia blogger, dimana pemberi komentar akan menuliskan kata pertamax jika dia merasa berada dalam posisi pertama dalam kolom komentar (masih kontroversi)


 


Ping
Packet Internet Groper. Suatu program test koneksi yang mengirim suatu paket data kepada host dan menghitung lamanya waktu yang dibutuhkan untuk proses pengiriman tersebut.

Proxy Server
Proxy server bekerja dengan menjembatani komputer ke Internet. Program Internet seperti browser, download manager dan lain-lain berhubungan dengan proxy server, dan proxy server tersebut yang akan berkomunikasi dengan server lain di Internet.

Public Domain Software
Program yang diberikan oleh pengembang (pembuat) kepada seseorang dan orang tersebut diberikan hak penyalinan serta kepemilikan sepenuhnya.

Public Key Encription
Sistem enkripsi (penyandian) yang menggunakan dua kunci, yaitu kunci publik dan kunci privat. Kunci publik diberitahukan oleh pemilik dan digunakan oleh semua orang yang ingin mengirimkan pesan terenkripsi kepada pemilik kunci. Kunci privat digunakan oleh pemilik kunci untuk membuka pesan terenkripsi yang ia terima.
 



Q



R


 


Resize
Mengubah resolusi atau ukuran horizontal dan vertika suatu citra.

Resolusi
Jumlah detail yang ditunjukkan dalam gambar, baik di layar monitor atau hasil cetakan. Untuk monitor atau webcam, adalah jumlah pixel yang bisa di-display (biasanya 1.024x768 untuk monitor 17 inchi).
Back to Index



S



Search engine
Tool untuk mengkatalogkan isi Internet dan untuk membuat indeks dari isi internet.Tool ini bisa mempercepat pencariaan di internet.Saat ini sudah banyak terdapat search engine di internet,seperti:yahoo, Infoseek, lyos, Alta vista, dan lain-lain,.


 


Subdomain


Subdomain adalah bagian dari sebuah nama domain induk. Subdomain umumnya mengacu ke suatu alamat fisik di sebuah situs contohnya: wikipedia.org merupakan sebuah domain induk. Sedangkan id.wikipedia.org merupakan sebuah sub domain. Subdomain juga sebagai Third level domain. ( kutipan dari id.wikipedia.org)


 


Simple Mail Transfer Protocol (SMTP)
Protokol ini untuk memproses pesan teks yang hanya berisi rangkaian karakter ASCII (A-Z, angka, dan tanda baca keyboard standar) serta alamat sasaran.


 


Script
Program yang ditulis dalam bahasa pemrograman khusus dan biasanya terdiri dari serangkaian perintah. Script biasanya bekerja bila suatu program aplikasi dijalankan.

Sendmail
Salah satu “mail transport agent” (MTA) yang paling banyak digunakan di sistem UNIX. Tugas dari sendmail adalah untuk menerima e-mail dari luar maupun dari sistem setempat dan mengirimkannya ke tujuan (misalnya menambahkan e-mail tersebut ke mailbox dari pemakai atau mengirimkannya ke server yang dituju.

Server
1. Sebuah komputer di Internet atau di jaringan lainnya yang menyimpan file dan membuat file tersebut tersedia untuk diambil jika dibutuhkan.
2. Sebuah aplikasi jaringan komputer yang digunakan untuk melayani banyak pengguna dalam satu jaringan.

Shared Hosting

Layanan hosting diberikan dengan meletakkan file-file pelanggan dalam satu server bersama dengan pelanggan lainnya. Cara ini memang lebih hemat dalam investasi awal, akan tetapi menjadi masalah pada saat situs pelanggan menjadi semakin besar serta semakin banyak pengaksesannya. Apalagi bila ditambahkan dengan file besar seperti stream-video. Keterbatasan
shared hosting ini adalah pada bandwith dan kecepatan processor servernya untuk melayani pengguna dalam jumlah banyak.

Shareware
Perangkat lunak yang bisa didapatkan secara bebas, yang didasarkan atas percobaan. Program-program shareware membutuhkan biaya atau registrasi bila ingin melanjutkan pemakaiannya.

Shortcut
Fasilitas yang terdapat pada Windows 95 dan Windows 98. Merupakan tipe spesial dari sebuah file yang merujuk pada file lain pada device. Pengguna komputer dapat meletakkan shortcut pada desktop untuk memudahkan akses pada file-file yang letaknya 'jauh' di bawah struktur directory.

Source Code
Kalimat-kalimat dan instruksi pemrograman yang ditulis oleh programmer.

Sign in
Mendaftarkan diri (menjadi member).

Sign out
Keluar atau menutup, sama artinya dengan log out.

Signature
Ciri khusus informasi pribadi yang digunakan dalam e-mail atau news group, biasanya berisi file atau secara otomatis terkait dengan mail atau post.

Situs

Sebuah komputer yang terhubung oleh Internet, dan menyajikan informasi atau layanan, seperti newsgroups, e-mail, atau halaman web.

Skin
Tampilan antar muka suatu program di layar monitor yang dapat diganti-ganti.

Spam
Pesan tidak diinginkan yang masuk melalui e-mail, bisa berupa pesan yang tak berarti atau iklan yang kurang berguna.

Statistik Web

Fasilitas yang mencatat data dari sebuah web.

Submit
Mengirim form yang telah diisi ke dalam server Web.
 



T


 


Transparent GIF
Transparent GIF adalah salah satu fitur standard GIF89a. Transparent GIF tetap menampakan latar belakang yang tidak tertutup bagian citra yang dipilih. Ketika dibuat, perancang dapat memilih salah satu warna transparan pada palette citra. Ketika ditampilkan, warna transparan yang dipilih dihilangkan.

Telnet
Telnet adalah protokol yang digunakan untuk menghubungi host yang berada jauh dari sebuah terminal. Koneksi ke host dari sebuah terminal yang menggunakan telnet dilakukan melalui internet. Setelah koneksi dilakukan, maka pengguna pada teminal dapat mengakses dan bekerja pada mesin yang dihubungi dengan Telnet

TCP/IP
TCP/IP Transmission Control Protokol adalah dua buah protokol yang dikembangkan oleh militer AS yang memungkinkan komputer pada jaringan dapat saling berhubungan. IP digunakan untuk memindahkan paket data antarsimpul. TCP dugunakan untuk memverifikasi pengiriman dari client ke server. TCP/IP adalah dasar internet dan dapat ditemukan pada semua system operasi modern, seperti Unix dan Windows.

Tag
Kode HTML yang digunakan untuk menunjukkan jenis teks, link, grafik atau elemen HTML lainnya.

Taskbar
Sebuah on-screen toolbar pada layar yang menunjukkan task atau aplikasi yang sedang aktif/berjalan. Jika kita mengklik tombol taskbar, hal ini akan mengakibatkan aplikasi yang sedang berjalan kembali pada startup-nya/posisi awalnya.

Template
Dokumen berisikan model-model tampilan yang muncul pada saat proses pembuatan dokumen lain.

Theme
Kesatuan visual unik yang terdiri atas warna, huruf, gambar dan suara, dalam sebuah aplikasi.

Title
Tag HTML yang digunakan untuk memberikan judul tiap dokumen HTML.

Tutorial
Program petunjuk untuk menjalankan sebuah aplikasi.

Back to Index



U



Upload
Proses mentransfer informasi dari sebuah komputer ke komputer lain/server melalui Internet.
 


URL (Uniform Resource Locator)
Sebuah alamat yang menunjukkan rute ke file pada Web atau pada fasilitas Internet yang lain. URL diketikkan pada browser untuk mengakses suatu situs Web.


 


URL
URL uniform resorce locator atau universal resource locator adalah alamat internet. Alamat internet tersebut diterjemahkan dari yang umum ke yang khusus (seperti sewaktu menelepon, mulai dari kode negara, kode wilayah dan nomor telepon). Contoh URL adalah http://www.microsoft.com/info/index.

USB

USB Universal Serial Bus adalah port standard yang digunakan untuk menghubungkan piranti eksternal (seperti kamera digital, scanner, dan mouse) kekomputer dengan winadows 98 atau Machintosh. Standard USB mendukung kecepatan transmisi samapi dengan 12 Mbps. Piranti USb dapat juga dihubungkan atau lepas tanpa merestart komputer.

Upgrade
Upgrade adalah program yang dirilis untuk meningkatkan kemampuan program sebelumnya. Banyak perusahaan software meningkatkan kemampuan produk softwarenya secara berkala dengan menambahkan fitur dan fungsi baru

UNIX
UNIX adalah sistem operasi yang mendukung multi-user dan multitasking yang dikembangkan di Bell Labs pada awal tahun 1970-an. UNIX adalah salah satu sistem operasi pertama yang ditulis dengan bahasa pemrograman tingkat tingkat,yaitu C. Bell Labs mendistribusikan sistem opersi ini dengan kode sumbernya sehingga dapat diubah dan disesuaikan dengan kebutuhan yang khusus. Pada akhir tahun 1970-an terdapat banyak versi UNIX. Pada tahun 1982, AT&T memulai memasarkan UNIX. Karena banyaknya versi yang ada, ada kesulitan untuk membuat UNIX versi standard. Sampai saat ini, terdapat dua macam UNIX di pasaran: satu di produksi oleh AT&T yang dikenal dengan System V dan lainya dikembangkan oleh Barkeley University dan dikenal dengan BSD4.x (x=1, 2, 3).
Karena portabilitas, fleksibilitas, dan ketangguhannya, UNIX menjadi sistem operasi pilihan untuk workstation. Linux adalah versi lain UNIX yang banyak digunakan untuk PC.


 


V


 


Visual basic
Visual basic adalah bahasa pemrograman tingkat tinggi dari Microsoft yang berarah grafis dan relatif mudah untuk dipelajari. Visual basic dapat digunakan untuk membuat aplikasi basisdata sederhana sampai paket perangkat lunak komersial.
 


Visual C++
Visual C++ adalah alat bantu pengembangan aplikasi yang dikembangkan oleh Microsoft yang diperuntukkan untuk programmer C++. Visual C++ mendukung pemrograman berarah objek untuk aplikasi 32 bit pada lingkungan Windows. Pada Visual C++ disertakan pula intergrated development environment (IDE), kompilator C/C++, dan class library yang disebut Microsoft Foundation Classes (MFC). IDE terdiri dari AppWizard, ClassWizard, fitur-fitur pengujian yang memudahkan pemrograman. Visual C++ pertama kali dirilis pada 1993.

VoIP
VoIP (Voice over Internet Protocol) adalah nama lain internet telephony. Lihat internet telephony.


 



W



Web Hosting
Penyediaan ruang untuk menyimpandapat diakses 24 jam via Internet.
 


Web Server
Perangkat keras dan perangkatdokumen HTML untuk digunakan dalam World
 


Web Site
Suatu koleksi dokumen HTML pribadiWeb dapat berisi lebih dari satu situs.

 

WYSIWYG
Istilah WYSIWYG what you see is what you get merujuk kepada teknologi yang memungkinkan menampilkan citra atau format teks pada laayr persis jika citra format teks tersebut dicetak
 


Wi-Fi
Wi-Fi Wireless Fidelity adalah nama dagang resmi untuk IEEE 802.11b yang dibuat oleh Wireless Ethernet Compatibility Aliance (WECA). Istilah Wi-Fi menggantikan 802.11b seperti halnya istilah Ethernet menggantikan IEEE 802.3. Produk yang disertifikasi oleh WECA sebagai Wi-Fi dapat beroperasi bersama meskipun dibuat oleh perusahaan yang berbeda.


 


Web portal
Web portal adalah situs Web atau layanan yang menawarkan beragam sumberdaya dan layanan. Seperti e-mail, forum, mesin pencari, dan tempat belanja online. Web portal pertama adalah layanan online, seperti AOL dan MSN, yang menyediakan akses ke web, tetapi sekarang banyak mesin pencari tradisional yang diubah menjadi Web portal untuk menarik lebih banyak pengguna.

Web server
Web server adalah komputer yang mengirimkan halaman-halaman Web. Setiap Web server mempunyai alamat IP dan nama. Komputer dapat dijadikan sebagai Web server dengan diinstal software server dan menghubungkannya dengan internet. Terdapat banyak software server, baik yang gratis, seperti yang dibuat oleh NCSA dan Apache, maupun yang komersial, seperti yang dibuat oleh Microsoft dan Netscape.

Webmaster
Webmaster adalah orang yang bertugas memelihara situs Web. Tugas tersebut termasuk menulis File HTML, membuat dan mengatur program yang lebih rumit, dan membalas e-mail yang masuk.


 


X



Y



Z





SUMBER ISTILAH:
http://www.ilmukomputer.com (Kamus: Andino Maseleno)

Membuat Toko Online di Blogger dengan SimpleCart(js) + Paypal


Blogger tidak semudah platform lain, dalam kondisi yang tidak open source, rasanya sangat mustahil untuk dimanipulasi menjadi aplikasi e-commerce yang handal.  Keterbatasan inilah yang menjadi kelemahan utama Blogger saat ini. Walaupun script utama blogger tidak dibolehkan untuk dimodifikasi, kita masih beruntung karena Platform Blogger masih berbaik hati dengan memberikan dukungannya pada Javascript-based. Dari keadaan inilah kita mencoba membuat Toko Online senderhana menggunakan Javascript tanpa harus memiliki database dan pengetahuan pemrograman yang rumit :)


SimpleCart(js) + PayPal merupakan solusi terbaik menurut saya untuk membangun aplikasi toko online yang sederhana tanpa harus memerlukan Database. Aplikasi yang dikembangkan oleh The wojo grup ini memungkinkan kita untuk menampilkan beberapa item produk dalam jumlah terbatas. Sebelum melakukan pemesanan, customer juga dimudahkan untuk memilih dan menyimpan item untuk sementara waktu di shopping cart (keranjang belanja) dan aplikasi ini juga support pembayaran via online karena sudah terintegrasi dengan Paypal. Selain itu kita dalam hal ini sebagai pemilik (e-merchant) dapat dengan mudah mengatur sendiri harga per-item dari produk yang akan dijual :)

Karena simpleCart(js) sendiri dibangun menggunakan Javascript jadi sangat memungkinkan sekali diaplikasikan pada Platform blogger. Tidak banyak memang kelebihan yang ditawarkan, tapi paling tidak aplikasi ini cukup mencerahkan mengingat sejauh ini belum ada yang mampu mengembangkan aplikasi e-commerce menggunakan platform blogger.

Silahkan dipelajari sendiri cara mengaplikasikannya ya, dan maaf, saya tidak memberikan contoh nyata dalam hal ini, tapi saya katakan sekali lagi, aplikasi benar2 ini bisa diterapkan di blogger dan saya sendiri sudah mencobanya :)

Silahkan download script dan sample aplikasi yang dibangun dengan Simple chart  (JS) pada link dibawah ini:

Download | Demo | Setup

Untuk mempelajari lebih jauh bahasan tentang toko online serta cara membangun dan mengelolanya, saya sarankan coba kunjungi blog sahabat Zalukhu.com atau bila berminat membangun toko online menggunakan Platform wordpress bisa baca informasinya di blog Mas Jimmy di alamat ini Jimmysun.net. Semoga informasi ini berguna :)

dikutip dari www.o-om.com